Keajaiban Dunia Bawah Laut di Maxell Aquapark Shinagawa!

It’s so Magical! Rasakan keajaiban dunia bawah laut yang sebenarnya di Maxell Aquapark Shinagawa!

credit: jw-webmagazine

Maxell Aqua Park Shinagawa merupakan salah satu akuarium terpopuler di Jepang. Berlokasi di jantung kota Tokyo, tempat ini yang terbaik untuk menyaksikan show lumba-lumba dengan lighting effects yang spektakuler! Maxell Aqua Park Shinagawa (マクセル アクアパーク品川) berada di dalam Shinagawa Prince Hotel, hanya 2 menit dari Stasiun Shinagawa. Akuarium ini menawarkan memiliki berbagai jenis makhluk laut, sekitar 25.000 ikan dari 350 spesies berbeda termasuk ikan tropis, ubur-ubur, capybara, manta rays, penguin, dan masih banyak lagi yang dapat disaksikan di 11 area yang berbeda. Lantai satu memiliki 4 area: Park Entrance, Magical Ground, Coral Cafe Bar, dan Jellyfish Ramble. Lantai dua memiliki 7 area: Little Paradise, Wonder Tube, Life Museum, Aqua Jungle, Wild Street, Friendlu Square, dan The Stadium.

credit: princeshinagawahotel

credit: princeshinagawahotel

credit: princeshinagawahotel

Maxell Aqua Park BUKAN AKUARIUM BIASA karena menghibur pengunjung dengan teknologi seni terkini dari MAXELL dan iluminasi yang spektakuler dalam memamerkan variasi makhluk laut yang sangat beragam. Display-display di akuarium dilengkapi efek lampu yang mengiluminasi tangki ikan dan makhluk-makhluk di dalamnya seperti di dunia sihir! Salah satu yang paling impresif adalah di area Jellyfish Ramble yang memamerkan berbagai jenis ubur-ubur dengan lampu-lampu berwarna-warni dan musik yang merelaksasi.

Bersama dengan display-display yang menakjubkan, terdapat juga beberapa atraksi interaktif dan atraksi yang dapat dinaiki. Di lantai 1 juga ada cafe dan tempat belanja di mana pengunjung dapat makan dan minum juga membeli produk-produk official dengan tema-tema makhluk laut yang lucu.

Tidak sampai disitu, atraksi yang paling luar biasa di Maxell Aqua Park adalah Dolphin Show, di mana lumba-lumba melakukan atraksi menakjubkan yang dikolaborasikan dengan efek lampu dan musik. Tema dari pertunjukkan ini juga selalu berubah setiap musim seperti tema Sakura, Kembang Api, Halloween, Christmas, Snow, dan masih banyak lagi.

credit: maxellaquapark

credit: maxellaquapark

credit: maxellaquapark

Tidak hanya pertunjukkan, pengunjung juga dapat memainkan alat-alat interaktif dengan teknologi terkini dan tentu saja bertemakan lautan. Maxell Aqua Park adalah akuarium bergaya urban yang paling modern di mana pengunjung dapat menikmati makhluk laut dan teknologi digital di saat yang sama!

source: princeshinagawahotel

GALLERY OF MAXELL AQUA PARK SHINAGAWA

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Provided Hosting by Joglo IT Center